Repository Universitas Pakuan

Detail Karya Ilmiah Dosen

Mahipal

Judul : PERSPEKTIF HUKUM ISLAM DALAM MENGATUR TATA CARA JUAL BELI YANG ADIL (The Perspective of Shariah Law to Govern the Fairness Trade Procedures)
Abstrak : ABSTRAK Produsen dan konsumen merupakan komponen penting dalam sistem pasar dan keberadaan keduanya dapat membawa dampak positif sekaligus negatif pada perekonomian secara global. Perlindungan terhadap adanya keseimbangan hak-hak produsen dan konsumen sangat diperlukan agar keduanya dapat terlindung dari berbuat atau mendapatkan perbuatan negatif yang akan berdampak pada sistem perekonomian. Hukum ekonomi Islam dalam hal ini hadir untuk memberikan jawaban atas upaya pengaturan tata cara jual beli yang adil menurut pandangan Islam. Terdapat dua hal utama dalam penerapan hukum Islam dalam mengatur tata cara jual beli secara adil dan proporsional, diantaranya adalah melalui terciptanya suatu sistem perdagangan yang dibangun atas dasar-dasar hukum ekonomi Islam, yaitu (i) mengikuti prinsip dasar jual beli menurut Islam dan (ii) terpenuhinya syarat sah transaksi/jual beli. Prinsip dasar jual beli menurut Islam diantaranya adalah (i) hukum asal setiap perniagaan adalah halal, (ii) memudahkan orang lain, (iii) kejelasan status, (iv) tidak merugikan masyarakat banyak, (v) kejujuran, (vi) niat seseorang mempengaruhi hukum transaksi, dan (vii) peran adat istiadat dalam perniagaan. Adapun syarat sahnya transaksi/jual beli diantaranya adalah (i) adanya ijab dan qabul, (ii) adanya dasar suka sama suka, (iii) akad jual beli dilakukan oleh orang yang dibenarkan untuk melakukannya, (iv) barang yang diperjualbelikan kegunaannya halal, (v) yang menjalankan akad jual beli adalah pemilik dan yang mewakilinya, (vi) barang yang diperjualbelikan dapat diserahterimakan, (vii) barang yang diperjualbelikan telah diketahui oleh kedua belah pihak, dan (viii) harga barang ditentukan dengan jelas ketika akad.
Tahun : 2021 Media Publikasi : Jurnal Nasional Terakreditasi B
Kategori : Jurnal No/Vol/Tahun : 01 / 07 / 2021
ISSN/ISBN : 2614-1485
PTN/S : Universitas Pakuan Program Studi : ILMU HUKUM
Bibliography :

DAFTAR PUSTAKA Al Qur’an. Terjemah dan Tafsir Per Kata : Ringkasan Tafsir Ibnu Katsir, Ringkasan Asbabun Nuzul Jalaluddin As Suyuthi dan Ringkasan Hadis Bukhari Muslim. Bandung: Penerbit Jabal (Cetak 2010). 625 halaman. Al Qur’an. Digital Versi 2.0. (Desain 2004). http://www.alquran-digital.com. Al-Bukhari, Abu Abdullah Muhammad bin Ismail. 2011. ENSIKLOPEDIA HADIS: Shahih al-Bukhari 1. Jakarta: Al Mahira. 935 halaman. Arifin bin Badri, Muhammad. 2015. Panduan Praktis Fikih Perniagaan Islam. Jakarta: Darul Haq. 231 halaman. Az Zuhaili, Wahbah. 2011. Fiqih Islam Wa Adillatuhu. Jilid 5. Depok: Gema Insani. 648 halaman. Mahipal. 2016. Menyoal Hak Perlindungan Konsumen Atas Ketersediaan Daging Halal. Artikel Opini Today pada Harian Bogor Today pada tanggal 11 Agustus 2016. Diakses 5 Januari 2017. www.bogor-today.com/menyoal-hak-perlindungan-konsumen-atas-ketersediaan-daging-halal/. Mahipal. 2017. Peran Penting Hukum Ekonomi Islam dalam Melindungi Hak-hak Produsen dan Konsumen.

URL : https://journal.unpak.ac.id/index.php/palar/article/view/3519

 

Document

 
back