Repository Universitas Pakuan

Detail Karya Ilmiah Dosen

Sari Rejeki, Resty Kurniasari, M.Hum

Judul : Prosiding Abstrak Seminar Nasional Pariwisata Tema Wonderful Indonesia Digital Tourism 4.0
Abstrak :

Abstrak Artikel ini menganalisis referring expression dari delapan belas destinasi pariwisata unggulan Indonesia 2018. Artikel ini juga menganalisis cara referring expression tersebut menggambarkan pariwisata Indonesia. Data yang diambil dari laman resmi Kementerian Pariwisata Indonesia diolah menggunakan metodologi penelitian bahasa dan metode simak dengan tehnik catat. Teori terkait referring expression diadaptasi dari Yule (1996), Kreidler (1998), Huford dan Heasly (2007) dan Muhadjir (2017). Berdasarkan laman resmi Kementerian Pariwisata Indonesia dan artikelartikel terkait delapan belas destinasi pariwisata unggulan Indonesia 2018, ditemukan total 76 referring expressions. Melalui referring expression, Indonesia digambarkan sebagai pariwisata kelas dunia dan memiliki keanekaragaman budaya. Indonesia juga dicitrakan sebagai negara yang modern dan sebagai pusat perdagangan. Beberapa referring expression menunjukkan destinasi pariwisata yang memiliki potensi besar dan sedang berkembang potensi pariwisatanya. Selain itu beberapa referring expression menunjukkan ciri khas destinasi pariwisata yang tidak dimiliki oleh destinasi wisata yang lain. Penggunaan superlative dalam referring expression menunjukkan bahwa Indonesia merupakan destinasi pariwisata terbaik.

Tahun : 2019 Media Publikasi : prosiding
Kategori : Prosiding No/Vol/Tahun : 036/KEP/REK/VIII/2011 / 01 / 2019
ISSN/ISBN : 978-602-61242-5-8
PTN/S : UNIVERSITAS PAKUAN Program Studi : BAHASA & SASTRA INGGRIS
Bibliography :

-

URL :

 

Document

 
back