Repository Universitas Pakuan

Detail Karya Ilmiah Dosen

Nandang Kusnadi, Eka Ardianto Iskandar

Judul : ASPEK HUKUM ISLAM PROSES PERCERAIAN ISTRI DALAM KEADAAN HAMIL
Abstrak :

Menurut syariat Islam : Perceraian adalah melepaskan ikatan perkawinan atau putusnya hubungan perkawinan antara suami dan istri,  dengan adanya perceraian ini, maka gugurlah hak dan kewajiban mereka sebagai suami dan istri. artinya, mereka tidak lagi boleh berhubungan sebagai suami istri, menyentuh atau berduaan, sama seperti ketika mereka belum menikah dulu.  Perceraian terdiri dari dua : 1. Cerai Talak dan 2. Gugat Cerai. Cerai Talak adalah suatu Permohonan yang di ajukan oleh Pihak suami ke Pengadilan Agama untuk dapat menjatuhkan talak terhadap istrinya sedangkan Cerai Gugat adalah gugatan cerai yang di ajukan oleh pihak istri ke Pengadilan Agama. Dan menurut Pasal 39 Undang-Undang Nomor Tahun 1974 suatu perceraian hanya dapat di lakukan di depan sidang pengadilan setelah pengadilan yang bersangkutan berusaha dan tidak berhasil mendamaikan kedua belah pihak.

Kata Kunci : Perkawinan, Pengadilan Agama, Perceraian, Kehamilan.

Tahun : 2020 Media Publikasi : Jurnal Nasional Blm Akreditasi
Kategori : Jurnal No/Vol/Tahun : 2 / 6 / 2020
ISSN/ISBN : E ISSN : 2614 -1485
PTN/S : Universitas Pakuan Program Studi : ILMU HUKUM
Bibliography :

Afandi Ali, Hukum waris Hukum keluarga Hukum Pembuktian, Jakarta : PT Bina Aksara, 1984.

Ali Hasan M, Berbagai macam transaksi dalam Islam (Fiqh   Muamalat),Jakarta : PT Raja Grafindo Persada, 2004.

Fatullah Harun Musa, Sistem Kekeluargaan dalam Islam, Sungai Buloh : Taushia, 2009.

  •  

Mansyur Syah Umar, Hukum Acara Perdata Peradilan Agama, Garut: Yayasan Al- Umaro, 2007.

Manan Abdul, Aneka Masalah Hukum Perdata Islam di Indonesia, Jakarta : Kencana, 2008.

Mertokusumo Sudikno, Hukum Acara Perdata Indonesia, Yogyakarta :Liberty, 1998.

Nur Djaman Fiqh Munakahat, Semarang : Dina Utama, 1993.

Syarifuddin Amir, Hukum Perkawinan  Islam di Indonesia, Jakarta:Kencana, 2009.

 

Data pada kantor Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil.

https://www.kopi-ireng.com/2015/01/definisi-dan-pengertian-kehamilan.html, di akses pada tanggal 26 September 2019.

 

 

URL : https://journal.unpak.ac.id/index.php/palar/article/view/2265

 

Document

 
back