Repository Universitas Pakuan

Detail Karya Ilmiah Dosen

Surti Kurniasih, Aip Muhamad Irpan, Munarti, Lufty Hari Susanto

Judul : PENINGKATAN KUALITAS PEMBELAJARAN BIOTEKNOLOGI MELALUI IMPLEMENTASI LESSON STUDY
Abstrak :

Mengingat tidak ada proses pembelajaran yang sempurna, maka selalu diperlukan upaya untuk meningkatkan kualitas pembelajaran. Melalui implementasi lesson study diharapkan dapat meningkatkan kualitas pembelajaran mata kuliah bioteknologi. Penelitian dilakukan pada mahasiswa semester V-A Program studi pendidikan Biologi, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Pakuan Bogor. Penelitian dirancang sebagai penelitian tindakan dengan pendekatan lesson study. Jumlah siklus dalam penelitian ini sebanyak 2 siklus. Setiap tahapan dalam siklus lesson study terdiri atas plan, do, dan see. Data yang diperoleh dianalisis secara deskriptif kualitatif. Hasil siklus 1 menunjukkan peningkatan instruksional dosen model sebesar 89,39%. Respon positif observer sebesar 96,67% dan respon positif mahasiswa sebesar 93.13%. Instruksional dosen model pada siklus 2 meningkat menjadi 90,91%. Respon positif dari observer dan mahasiswa juga meningkat menjadi 100% dan 95,42%. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa implementasi lesson study mampu meningkatkan kualitas pembelajaran bioteknologi

Tahun : 2014 Media Publikasi : Jurnal Nasional Blm Akreditasi
Kategori : Jurnal No/Vol/Tahun : 1 / 7 / 2014
ISSN/ISBN : 1693-5799
PTN/S : Universitas Pakuan Program Studi : PENDIDIKAN BIOLOGI
Bibliography :

Carin, A.A. 1997. Teaching modern science. 7th ed. New Jersey: Prentice hall. Simon & Schuster/ A viacom company.
Copriady, Jimmi. 2013. The implementation of lesson study programme for developing professionalism in teaching profession. Published by Canadian Center of Science and Education. Asian Social Science. Vol 9 (12): 176-186.
Demir, K., Brown, C. S., Czerniak, C. 2012. Constraints to changing pedagogical practices in higher education: An example from Japanese lesson study. International journal of science education. Vol 34 (11): 1709-1739.
Doig, B & Groves, S. 2011. Japanese lesson study: teacher professional development through communities of inquiry. Mathematics Teacher Education and Development . Vol 13 (1):, 77–93
Hendayana, Sumar., Sukirman., Karim, MA. 2007. Studi peran IMSTEP dalam penguatan program pendidikan guru MIPA di Indonesia. Educationist. Vol 1 (1): 28-38.
Lewis, C. 2000. Lesson Study: The Core of Japanese Professional Development. Paper presented at the Special interest

URL : -

 

Document

 
back