Repository Universitas Pakuan

Detail Karya Ilmiah Dosen

Oom Komala, Ismanto, Muhammad Alan Maulana

Judul : Aktivitas Antibakteri Ekstrak Etanol Biji kapulaga jawa (Amomum compactum soland. ex Maton) Terhadap Streptococcus pyogenes
Abstrak : Streptococcus pyogenes merupakan salah satu bakteri patogen penyebab penyakit faringitis. Pengobatan alami untuk mengatasi permasalahan tersebut adalah dengan menggunakan biji kapulaga. Tujuan penelitian ini adalah menguji aktivitas antibakteri, menentukan konsentrasi daerah hambat dan senyawa fitokimia dari ekstrak etanol 96% biji kapulaga jawa (Amomum compactum Soland. ex Maton) terhadap Streptococcus pyogenes. Metode yang digunakan adalah metode dilusi padat dan metode difusi kertas cakram. Metode dilusi padat digunakan untuk uji Konsentrasi Hambat Minimum (KHM) dengan konsentrasi 1,25%, 2,5%, 5% dan 7,5% sedangkan metode difusi kertas cakram digunakan untuk uji Diameter Daerah Hambat (DDH) dengan menggunakan lima macam perlakuan yaitu tiga konsentrasi ekstrak etanol 96% biji kapulaga jawa (7,5%, 10% dan 12%), satu kontrol positif amoksisilin 0,01 mg/mL dan satu kontrol negatif akuades steril. Data hasil uji DDH kemudian di analisis menggunakan Anova dengan tingkat kepercayaan 95% dan α = 0,05 serta uji lanjut Duncan untuk mengetahui perbedaan antar perlakuan. Hasil penelitian menunjukan pada pengujian KHM terdapat pada konsentrasi 7,5% sedangkan untuk uji DDH yang memiliki aktivitas tertinggi terdapat pada konsentrasi 12% dengan rata-rata diameter daerah hambat 12,03±0,14 mm. Selain itu, ekstrak etanol 96% biji kapulaga jawa mengandung senyawa alkaloid, flavonoid, terpenoid serta tanin yang berfungsi dalam aktivitas antibakteri.
Tahun : 2020 Media Publikasi : Jurnal Nasional Blm Akreditasi
Kategori : Jurnal No/Vol/Tahun : 1 / 20 / 2020
ISSN/ISBN : 1411-9447
PTN/S : universitas Pakuan Program Studi : BIOLOGI
Bibliography :

Agoes, A. 2010. Tanaman Obat Indonesia. Salemba Medika. Jakarta. Aini, F., A. Djamal, dan E. Usman. 2016. Identifikasi Carrier Bakteri Streptococcus β hemoliticus Group A pada Murid SD Negeri 13 Padang Berdasarkan Perbedaan Umur dan Jenis Kelamin. Jurnal Kesehatan Andalas. 5 (1): 145-148. Arifianti, L., R. D. Oktarina, dan I. Kusumawati. 2014. Pengaruh Jenis Pelarut Pengekstraksi terhadap Kadar Sinensetin dalam Ekstrak Daun Orthoshipon stamineus Benth. E-Journal Planta Husada. 2 (1): 1-4. Cowan, M. M. 1999. Plant Products as Antimicrobial Agents. Clinical Microbiology Reviews. 12 (4): 564-582. [Depkes RI] Departemen Kesehatan Republik Indonesia. 2006. Profil Kesehatan Indonesia 2004. Departemen Kesehatan RI. Jakarta. Indijah, S. W. dan P. Fajri. 2016. Modul Bahan Ajar Cetak Farmasi: Farmakologi. Kementerian Kesehatan RI. Jakarta. [Kemenkes RI] Kementerian Kesehatan Republik Indonesia. 2013. Panduan Praktik Klinis Bagi Dokter di Fasilitas Layanan Kesehatan Primer. Edisi I. Kementerian Kesehatan RI. Jakarta Lee, J.A., Lee, M.Y., Seo, C.S., Jung, D.Y., Lee, N.H., Kin, J.H., Hyekyung, H.A., and Shin, H.K., 2010, Anti-Ashmatic Effects of an Amomum compactum Extract on an Ovalbumin (OVA)-Induced Murine Asthma Model, Biosci.Biotechnol.Biochem. 74 (9), 1814-1818. [doi : 10.1271/bbb.100177] https://www.tandfonline.com/doi/pdf/10.1271/bbb.100177 Milah, N., S. H. Bintari, dan D. Mustikaningtyas. 2016. Pengaruh Konsentrasi Antibakteri Propolis terhadap Pertumbuhan Bakteri Streptococcus pyogenes secara In Vitro. Life Science. 5 (2): 95-99. Nugraha, A. C., A. T. Prasetya, dan S. Mursiti. 2017. Isolasi, Identifikasi, Uji Aktivitas Senyawa Flavonoid sebagai Antibakteri dari Daun Mangga. Indonesian Journal of Chemical Science. 6 (2): 91-96. Pine, A. T. D., G. Alam, dan F. Attamimi. 2015. Standardisasi Mutu Ekstrak Daun Gedi (Abelmoschus manihot (L.) MEDIK) dan Uji Efek Antioksidan dengan Metode DPPH. Jurnal Farmasi Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan UIN Alauddin (JF FIK UINAM). 3 (3): 111-128. Putri, S. D. K., A. Susilowati, dan R. Setyaningsih. 2016. Uji Aktivitas Antibakteri Ekstrak Biji Kapulaga (Amomum compactum) terhadap Aeromonas hydrophyla secara In Vitro. Biofarmasi. 14 (1): 10-18. Roslizawaty, N. Y. Ramadani, Fakhrurrazi, dan Herrialfian. 2013. Aktivitas Antibakteri Ekstrak Etanol Daun Rebusan Sarang Semut (Myrmecodia sp.) terhadap Bakteri Escherichia coli. Jurnal Medika Veterinaria. 7 (2): 91-94. Saxena, M., J. Saxena, R. Nema, D. Singh dan A. Gupta. 2013. Phytochemistry of Medical Plants. Journal of Pharmacognosy and Phytochemistry. 1 (6): 168-182. Setyaningsih, I., Desniar, L. Pangabean dan T. H. Widyah. 2004. Pemisahan Ekstrak Intraseluler dari Mikroalga Nitzschia closterium dan Penentuan Konsentrasi Hambatan Minimumnya terhadap Mikroba Patogen. Buletin Teknologi Hasil Perikanan. 7 (2): 37-47. Setyawan, A. D., Wiryanto, Suranto, N. Bermawie dan Sudarmono. 2014. Short Communication: Comparisons of isozyme diversity in local Java cardamom (Amomum compactum) and true cardamom (Elettaria cardamomum). Nusantara Bioscience. 6(2): 94-101. Shulman, S. T., A. L. Bisno, H. W. Clegg, M. A. Gerber, E. L. Kaplan, G. Lee, J. M. Martin dan C. V. Beneden. 2012. Clinical Practice Guideline for the Diagnosis and Management of Group A Streptococcal Pharyngitis: 2012 Update by the Infectious Diseases Society of America. Clinical Infectious Diseases. 55 (10): 86-102. [SNI] Standar Nasional Indonesia. 1992. SNI 01-3180-1992 Kapulaga Lokal. Standar Nasional Indonesia. Sukandar, D., S. Hermato, E. R. Amelia dan M. Zaenudin. 2015. Aktivitas Biji Kapulaga (Amomum compactum Sol. Ex Maton). Jurnal Kimia Terapan Indonesia. 17 (2): 119-129. Xie, Y., Yang, W., Tang, F., Chen, X., and Ren, I., 2015, Antibacterial activities of flavonoids: Structure-activity relationship and mechanism, Current Medicinal Chemistry, 22(1), 132-149. DOI : 10.2174/0929867321666140916113443 www.eurekaselect.com/124655/article

URL : https://journal.unpak.ac.id/index.php/ekologia/issue/view/309/showtoc

 

Document

 
back