Repository Universitas Pakuan

Detail Karya Ilmiah Dosen

Adly Maulana, Teguh Puja Negara, Agah Garnadi, Hendradi Hardhiete

Judul : SIMULASI PERAMBATAN GELOMBANG ELEKTROMAGNETIK PADA KRISTAL FOTONIK 2D MENGGUNAKAN METODE FINITE DIFFERENCE FREQUENCY DOMAIN
Abstrak :

Simulasi numerik pada kristal fotonik dua dimensi dengan cacat dianalisis menggunakan Finite Difference Frequency Domain (FDFD). Pendekatan ini terdiri dari formulasi Maxwell yang menggunakan Central Finite Difference untuk meletakkan medan dan material pada titik-titik diskrit grid Yee, sehingga diperoleh persamaan gelombang matriks dalam bentuk vektor kolom. Kondisi batas penyerap meggunakan Perfectly Matched Layer (PML) dengan konduktivitas magnetik fiktif untuk meluruhkan gelombang yang masuk di tepi perhitungan domain. Kristal fotonik dapat diasumsikan sebagai kisi periodik dari material dielektrik yang menghasillkan fenomena photonic band gap (PBG).. Hasil simulasi FDFD dibandingkan dengan literatur dengan selisih sebesar 0,056. Nilai selisih yang kecil ini diartikan metode ini cukup baik untuk menganalisis fenomena PBG. Untuk defek titik dan akumulasi gelombang elektromagnetik cacat linier diselidiki dan dianalisis dengan respons spektra. Penyisipan cacat pada kristal fotonik akan menghasilkan photonic pass band (PPB). Hasil simulasi menunjukkan PPB bergantung pada vektor sudut datang, permitivitas material, dan lebar struktur cacat

Tahun : 2019 Media Publikasi : Jurnal Nasional Terakreditasi B
Kategori : Jurnal No/Vol/Tahun : 2 / 18 / 2019
ISSN/ISBN : 1693-7554
PTN/S : Universitas Pakuan Program Studi : ILMU KOMPUTER
Bibliography :

[1]
Alatas, H., Mayditia, H., Hardhienata, H., Iskandar, A.A., Tjia, M.O. 2006. Single-frequency refractive index sensor based on a finite one-dimensional photonic crystals with two defects. Japanese Journal of Applied Physics, Part 1: Regular Papers and Short Notes and Review Papers, 45 (8 B), pp. 6754-6758. DOI: 10.1143/JJAP.45.6754
[2]
Reddy, JN. 2006. Pengantar Metode Elemen Hingga (edisi ketiga). McGraw-Hill: New-York. ISBN 9780071267618 .
[3]
K. S. Yee.1966. Numerical solution of initial boundary value problems involving maxwell’s equation in isotropic media. IEEE Trans. Antennas Propag., 14(3),pp. 302–30.
[4]
M.L. Lui, Z Cheng.1999. A direct computation of propagation constant using compact 2-Dfull-wave eigen-based finite-difference frequency-domain technique Proceedings of the 1999 International Conference on ComputationalElectromagnetics and Its Applications (ICCEA ’99), pp. 78-81.
[5]
Berenger JP. 1994. A Perfectly Matched Layer (PML) for the Absorption of Electromagnetic Waves. Journal of Computational Physic, 114:185-200.
 


 

URL :

 

Document

 
back