Repository Universitas Pakuan

Detail Karya Ilmiah Dosen

Suci Siti Lathifah, Desti Herawati, Rifki Risma Munandar,

Judul : Persepsi Guru Terhadap Implementasi Kurikulum 2013 Dalam Pembelajaran Biologi
Abstrak :

Penelitian ini bertujuan untuk menggambarkan persepsi guru terhadap implementasi kurikulum
2013 dalam kegiatan pembelajaran biologi. Metode yang digunakan adalah metode deskriptif.
Sampel penelitian terdiri atas 12 orang guru biologi Madrasah Aliyah di Kota Bogor yang
ditentukan dengan teknik purposive sampling. Data tentang persepsi guru dijaring melalui
kuesioner dan wawancara. Data yang dikumpulkan selanjutnya dianalisis dengan analisis
deskriptif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa semua partisipan (100%) menyetujui adanya
implementasi kurikulum 2013 disekolah serta mengakui tentang kelebihan yang terdapat dalam
kurikulum 2013, namun hanya sebagian (50%) dari partisipan yang mampu menerapkannya
dalam kegiatan pembelajaran secara konsisten. Hal ini disebabkan karena partisipan
mengalami kesulitan dalam merancang RPP dan penilaian berdasarkan kurikulum 2013, serta
kesulitan dalam melaksanakan proses penilaian pada aspek kognitif, psikomotor, dan afektif,
sehingga partisipan juga mengalami kesulitan dalam menyusun rapor kurikulum 2013. Temuan
ini mengindikasikan bahwa sosialiasi dan pelatihan tentang kurikulum 2013 saja belum cukup,
tetapi perlu adanya program pendampingan yang konsisten terhadap guru-guru sehingga
mereka dapat mengimplementasikan kurikulum 2013 dalam proses belajar mengajar secara
konsisten.
Kata kunci: Persepsi Guru, Kurikulum 2013, Pembelajaran Biologi

Tahun : 2018 Media Publikasi : Jurnal Nasional Blm Akreditasi
Kategori : Jurnal No/Vol/Tahun : 2 / 2 / 2018
ISSN/ISBN : 2550-0406
PTN/S : Universitas Pakuan Program Studi : PENDIDIKAN BIOLOGI
Bibliography :

Ahmad, S. 2014. Problematika Kurikulum
2013 dan Kepemimpinan
Instruksional Kepala Sekolah. Jurnal
Pencerahan, 8 (2), 98-108.


Alimuddin. 2014. Penilaian dalam
Kurikulum 2013. Prosiding Seminar
Nasional Pendidikan Karakter, 1 (1),


Bintari, N. L. G. R. P., Sudiana, I. N.,
Putrayasa, I. B. 2014. Pembelajaran
Bahasa Indonesia Berdasarkan
Pendekatan Saintifik (Problem Based
Learning) Sesuai Kurikulum 2013 di
Kelas VII SMP Negeri 2 Amlapura.
E-Journal Program Pascasarjana
Universitas Pendidikan Ganesha


Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan.
2014. Materi Pelatihan Guru
Implementasi Kurikulum 2013 Tahun
Ajaran 2014/2015. Jakarta: Badan
Pengembangan Sumber Daya
Manusia Pendidikan dan Kebudayaan
dan Penjaminan Mutu Pendidikan.


Kustijono, R., & Wiwin, E. H. M. 2014.
Pandangan Guru Terhadap
Pelaksanaan 2013 dalam
Pembelajaran Fisika SMK di Kota
Surabaya. Jurnal Pendidikan Fisika
dan Aplikasinya, 4 (1), 1-14.


Mulyasa, E. 2013. Pengembangan dan
Implementasi Kurikulum 2013.
Bandung: PT Remaja Rosdakarya.


Peraturan Menteri Pendidikan dan
Kebudayaan RI No. 22. 2016.
Standar Proses Pendidikan Dasar
dan Menengah.


Peraturan Menteri Pendidikan dan
Kebudayaan RI No. 23. 2016.
Standar Penilaian Pendidikan.


Retnawati, H. 2015. Hambatan Guru
Matematika Sekolah Menengah
Pertama dalam Menerapkan
Kurikulum Baru. Cakrawala
Pendidikan, 34 (3), 390-403.


Wijayanti, A. 2014. Pengembangan
Authentic Assessment Berbasis
Proyek dengan Pendekatan Saintifik
untuk Meningkatkan Keterampilan
Berpikir Ilmiah Mahasiswa. Jurnal
Pendidikan IPA Indonesia, 3 (2),
102-108.

URL : http://journal.unpak.ac.id/index.php/pedagonal

 

Document

 
back